RSS

Catatan: Senin, 24 November 2008

--------

Ini hari yang melelahkan!!

Tapi aku yakin ini adalah hari yang bersejarah, maka aku ikat sejarah itu dalam tulisan..

Pagi-pagi jam 07.30 aku sudah berada di kampus, aku dan Fakhry melanjutkan rencana tadi malam untuk memasang banner. Dan banner ukuran 3m x 1m berhasil terpasang!

Format kampanyeku adalah, akan ada stand Iqbal's for President Center (IFPC) yang dikoordinatori oleh Sarah. Standing banner berdiri di samping stand ini selama satu minggu. Tugas IFPC selama kampanye seminggu sebagaimana yang ditetapkan oleh KPU, adalah:

  • Menggalang buku dari mahasiswa untuk perpustakaan
  • Melakukan survey, untuk kotak aspirasi dan saran mahasiswa untuk BEM dan Psikologi
  • Sebagai tim suksesi kemenangan!



IFPC telah membuat jadwal bagi seluruh kader IMM (Progressive) untuk menjaga stand kampanye, memfungsikannya dengan baik dan menggalang suara. Sejujurnya terkait kampanye aku tidak tahu bagaimana peraturan dan formatnya secara jelas, yang pasti aku diberitahu seminggu ini adalah masa kampanye. Maka seminggu itulah yang aku pikir harus dimaksimalkan.


Aku masih bisa berbangga, karena di saat kawan2 IMM terjepit kesibukan partai, program Komisariat IMM masih bisa berjalan. Hari ini adalah hari pertama kalinya bulletin IMM Psikologi diterbitkan di kampus dengan nama “An-Nafs”, dicetak sebanyak 150 eks. Aku berkesempatan pertama kali untuk mengisi materi di bulletin tersebut dengan tema “Menebar Virus Literasi”. Aku sebenarnya sangat khawatir jika kegiatan IMM ditumpangi oleh kepentingan Progressive, karena sebenarnya posisi keduanya persis seperti Muhammadiyah dan PAN. Ada dikotomi!. Tapi untuk IMM aku harus singkirkan dulu idelisme itu, karena ini saling berkaitan dan sama-sama dalam upaya membesarkan nama. IMM adalah Progressive , dan Progressive adalah IMM.


Bersamaan dengan diterbitkanya Bulletin An-Nafs edisi I, hari ini juga kita membagikan leaflet ‘Kajian Mingguan IMM Psikologi” sebanyak 150 eks.

03.30 – 05.00 p.m


Stand IFPC ditutup pada jam 2 siang, dan sebagaimana diagendakan, kita mengadakan kajian pada sore harinya. Pada kajian ini, aku mendapat giliran untuk mengisinya. Materi yang aku bawakan adalah ‘The Psycho Geometrick System’, ini sangat menarik. Menilai kepribadian orang melalui bentuk geometri. Kajian The Psycho Geometrics System berlangsung selama 1 jam.


09.00 a.m

Malam harinya, aku mengikuti rapat Progressive di sekretariat Cabang IMM. Rapat ini membahas tentang persiapan PEMIRA, dan informasi-informasi berkaitan dengannya. Rapat berakhir pukul 12.00 malam hari.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comment:

Post a Comment