RSS

Sebuah sajak bagi kampus

“Countertrasferensi Ilmu”

Oleh: Muhammad Iqbal


Masa depan itu bernama kampus berlantai 4..

Pengetahuan itu bernam absen..

Pemahaman itu bernama pilihan ganda..

Keberhasilan itu bernama teman pintar..

Penglaman itu bernama waktu di kampus..

Dan kecerdasan itu bernama makalah..

Aku menjadi seperti apa kata dosenku!

Tak ada pilihan! Kecuali itu atau nilai C



“Menjadi skizofren“

Oleh: Muhammad Iqbal


Biarkan aku menjadi skizofren!

Aku ingin tahu rasanya menjadi skizofren

Biarkan aku menjadi autis!

Aku ingin tahu malunya menjadi autis

Biarkan aku mengalami trauma!

Aku ingin tahu pedihnya mengalami trauma

Biarkan aku menjadi..!!

Karena kau tak percya pada dosen dan pada buku!


------

*Di bawah langit kosan pak Syarif, Otober 2009

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comment:

Post a Comment